Monday, June 30, 2014

Tausiyah Ramadhan 1435 H - Hari 3

Kali ini saya akan membagikan sepuluh tips agar produktif saat Ramadhan. Tips ini didapat dari sebuah grup di whatsapp. Ini tipsnya:

  1. Mulailah dengan niat yang baik dan tulus. Berdoalah agar kita dapat produktif di bulan Ramadhan.

  2. Rencanakan hal-hal yang ingin kita lakukan esok satu hari sebelumnya. Pilihlah tugas-tugas penting yang ingin kita lakukan di esok hari. Setelah itu, simpan hal tersebut di notes/reminder yang kita buat.

  3. Bangun satu jam menjelang sahur, usahakan untuk mengisi sahur dengan makanan yang bergizi dan penuh nutrisi.

  4. Mulailah untuk mengerjakan tugas-tugas yang ingin kita selesaikan setelah shalat shubuh.

  5. Cobalah untuk tidur siang, sebentar saja, setidaknya 30 menit, bisa sebelum shalat zuhur atau setelahnya.

  6. Rencanakan aktivitas Ramadhan kita di sela-sela menunggu waktu salat.

  7. Ambil waktu satu jam per harinya untuk membaca Qur'an dan menadabburinya.

  8. Jangan pernah kehilangan momen untuk berdakwah. Saat seseorang bertanya tentang Ramadhan atau Islam, pilihlah bahasan yang menarik untuk menjelaskannya.

  9. Usahakan berbuka dengan korma dan susu. Makanlah korma dengan jumlah ganjil, sebab Rasulullah biasa berbuka dengan jumlah korma yang ganjil. Setelah berbuka, segera shalat magrib baru kemudian melanjutkannya dengan makan malam.

  10. Bershodaqohlah! Banyak cara untuk bersedekah, mulai dari ikut memberi ifthar di masjid-masjid, menyumbang untuk kegiatan amal, atau ikut membantu anak-anak yatim. Kumpulkan pahala sebanyak-banyaknya sebab hanya di bulan ini segala amal kebaikan dilipatgandakan 70 kali lipat.

Semoga tips ini bermanfaat. Semangat Ramadhan! :)

Sunday, June 29, 2014

Tausiyah Ramadhan 1435 H - Hari 2

Rasulullah saw bersabda, "Ada empat perkara pada umatku dari urusan jahiliyah yang mereka tidak meninggalkannya: kebanggaan dengan kebangsawanan, mencela karena nasab, meminta hujan dengan memuja bintang, dan meratapi kematian." [HR. Muslim]

Ibnu Taimiyah pernah mengatakan bahwa ketika Islam datang, manusia menjadi berubah (tidak lagi jahiliah). Namun dengan sabda Rasulullah saw di atas, kita diingatkan bahwa meski jaman jahiliah berakhir, perilaku-perilaku jahiliah masih ada di tengah-tengah manusia, bahkan pada masyarakat Islam itu sendiri.

Karenanya, Ramadhan adalah momen yang tepat bagi umat Islam untuk mengubah seluruh perilaku jahiliah yang masih ada di tengah-tengah masyarakat. Semoga Ramadhan ini juga menjadi momen bagi kita untuk menjadi mausia yang lebih baik lagi.

Dikutip dari buletin At-Tajdid oleh Dr. H. Jeje Zainudin, M.Ag 

Saturday, June 28, 2014

Tausiyah Ramadhan 1435 H - Hari 1

The twelve months of the year are like the twelve sons of Prophet Ya'qub (alayhi assalam). And just as Prophet Yusuf (alayhi assalam) was the most beloved to Yaqub (alayhi assalam), the month of Ramadhan is the most beloved to Allah. And just as Allah forgave the eleven brothers by the du'a of one--Yusuf (alayhi assalam)--He can forgive your eleven sins by your du'as in Ramadhan.

-Dari sebuah grup di whatsapp-

Wednesday, June 18, 2014

Ketika Imam Syafi'i Menangis

Menjelang penutupan Dolly, Salim A Fillah menceritakan kisah yang menyebabkan Imam Syafi'i menangis sedemikian rupa. Bacalah dan kalian pasti akan menangis.

Suatu saat Asy-Syafi’i ditanya mengapa hukuman bagi pezina sedemikian beratnya?

Wajah Asy-Syafi’i memerah, pipinya rona delima.

“Karena," jawabnya dengan mata menyala, “Zina adalah dosa yang bala’ akibatnya mengenai semesta keluarganya, tetangganya, keturunannya hingga tikus di rumahnya dan semut di liangnya.”

Ia ditanya lagi: dan mengapa tentang pelaksanaan hukuman itu, Allah berfirman, “Dan janganlah rasa ibamu pada mereka menghalangimu untuk menegakkan agama!”

Asy-Syafi’i terdiam. Ia menunduk. Ia menangis.

Setelah sesak sesaat, ia berkata, “Karena zina seringkali datang dari cinta dan cinta selalu membuat kita iba. Dan syaitan datang untuk membuat kita lebih mengasihi manusia daripada mencintai-Nya.”

Ia ditanya lagi: dan mengapa, Allah berfirman pula, “Dan hendaklah pelaksanaan hukuman mereka disaksikan oleh sekumpulan orang-orang yang beriman.” Bukankah untuk pembunuh, si murtad, pencuri, Allah tak pernah mensyaratkan menjadikannya tontonan?

Janggut Asy-Syafi’i telah basah, bahunya terguncang-guncang.

“Agar menjadi pelajaran…”

Ia terisak.

“Agar menjadi pelajaran…”

Ia tersedu.


“Agar menjadi pelajaran…”

Ia tergugu.

Lalu ia bangkit dari duduknya, matanya kembali menyala, “Karena ketahuilah oleh kalian... Sesungguhnya zina adalah hutang. Hutang, sungguh hutang. Dan... Salah seorang dalam nasab pelakunya pasti harus membayarnya!”

***
Kutulis dalam menangis, semoga menjadi pengingat yang terwaris.

-Salim A Fillah-


Dikutip dari sini

 
ps. Ya Allah, jauhkan diriku, pasanganku, anak cucuku, dan seluruh keluargaku dari bahaya zina dan akibatnya.

Monday, June 16, 2014

BKO BKD

Sebelum meninggalkan BKD untuk waktu yang tidak terduga, saya meminta sahabat-sahabat serta rekan-rekan terdekat untuk membuat catatan singkat tentang kesan pesan mereka. Inilah hasilnya..

"Dear Mba Put.. Semoga betah disana dan bisa menyesuaikan dengan lingkungan sekitarnya.. Jangan lupa sama teman-teman Penghargaan.. Doain aku supaya lancar ngerjain UDW hehehe... Fighhting!! ^^"
-Tia-
*Semoga lançar ya Tii, cemunguudddhh!!

"Mputt.. Bae2 ya disana, jangan nakal ntar kena gagang sama Mas Jokowi. Met bekerja di tempat yang baru. Inget jangan lupa arisan genk ribet. Blom lunas lo kan? Hehehe.. Salam Genk Ribet"
-Ade Cute-
*Aku udah lunas kakaaa...

"Mput, Semoga berhasil ya disanan. Akhirnya kau jadi pegawai KDH hahaha. Jangan terlena gelimang harta disana ya.. Kerja dan cari suami aja. Jangan kabur kau, arisan belum lunas!!! Nanti digagang kakak. Salam ribet chibi chibi :D Xoxo"
-Okta-
*Ada gambar sapu dan gagangnya juga hihi.. Xie-xie Ciciii..

"Ciputttt... Baik-baik ya disana, smoga betah, smoga lancar jaya kerjaan & tugas2nya, smoga menjadi tempat untuk menemukan jodoh, sehat2 ya kau, jangan sombong2. Curi2 waktu main sama qita dan bayar arisaaannn. Oiya, jangan pelit2 kau, nanti kau ga ada teman. Jangan ngembat gula punya Pak Jokowow nanti digagang sapu... Wkwkwkwk.. Cup.. cup.. emmuaachhh.. :P"
-Arina-
*Hahaha, partner in ngembat gula together :D :D

"Siputrai.. Met di BKO di tempat baru ya... Ambil yang baik2 dari BKD n cepet ketemu jodoh ya.."
-Farez-
*Aamiin..

"Putri... Selamat bertugas di tempat baru sebagai duta BKD di gubernur. Doa kita semua semoga dapat menjalankan tugas dengan baik dan harapan kita semua semoga dapat mengakomodir kepentingan BKD. Oke.."
-Slamet-
*Okeee Pak Slametooo :D

"Putliii! Kau tinggalkan kami demi karier dan jodoh di tempat baru. Bersanding dengan DKI 1 nan fenomenal ituh demi perubahan yang lebih baik lagih. Putli baek-baek yach disananya. meski gak ada jus gratis, ga ada temen2 se-unyu di BKD, ga ada yang gangguin klo lagi ngetik, ga ada yang ketok2 jendela manggil Putli suruh lembur, tapi... Smoga menjadi Putli yang lebih baik, jodoh terbaik, pekerjaan terbaik, tempat kerja ter-Pewe, orang2 dikerjaan ter-Asik. I miss u already. We love Putliiii. Love,"
-Irin-
*Aamiin.. i miss you too kakaaa.. Smooch!!

"Put.. Selamat ditempat tugas yang baru ya. Semoga betah dan lebih meningkat dari tempat tugas yang lama. Jangan lupa ya sama Uni"
-Ros-
*Aamiin.. Makasii uncuuu.. Insha Allah ngga lupa kok hehe

"(Gambar panda melet) Selamat jadi ibu hj ajudan Mput. Semoga cepet naik pangkat jadi Gubernur. Aku mohon dengan sangat jangan kau nodai citra Gengribet didepan Om Joko. Selamat wara wiri di televisi. Salam2 buat yang ganteng2 disono. Ingat selalu gagang adalah segalanya. Even if u can't see me, i can see u!! Watchout!! (ditutup dengan gambar tikus yang katanya itu adalah angry bird)"
-Teh Dieny-
*Ngga ada yang ganteng disiniiii.. Yes, hidup gagang!

Without humour life is boring. Without love life is hopeless. Without friends like you... Life is impossible! ~ Anonymous